50 Manfaat Habbatussauda untuk Kesehatan
Habbatussauda atau Jintam hitam atau biasa dikenal dengan habbatussauda adalah salah satu tanaman herbal yang cukup populer di seluruh dunia. Dalam bahasa latin habbatussauda disebut Nigella sativa, selain digunakan sebagai bumbu penyedap makanan, sejumlah penelitian telah mengungkapkan manfaat habbatussauda untuk mengatasi berbagai penyakit.
Apakah itu Habbatusauda?
Sebelum Anda mengetahui manfaat habbastussauda, perlu diketahui bahwa habbatussauda adalah biji jintan hitam yang berasal dari tanaman berbunga tahunan bernama Nigella sativa dari keluarga Ranunculaceae. Habatussauda merupakan tanaman semak belukar yang tumbuh liar dengan batangnya yang pendek kurang lebih setinggi 50 cm.
Karena terkenal mampu mengatasi berbagai penyakit, beberapa manfaat habbatussauda yang banyak digunakan masyarakat adalah mengatasi masalah ambeien, diare, konstipasi, hingga perut kembung.
Selain itu, habbatussauda juga kerap digunakan untuk menangani kondisi medis lain seperti asma, bronkitis, alergi, flu dan batuk. Bahkan, beberapa orang menggunakan habbatussauda untuk mengatasi penyakit yang lebih serius seperti kanker, menurunkan tekanan darah dan kolesterol atau meningkatkan sistem imunitas.
Salah satu kunci efektivitas habbatussauda atau jintam hitam sebagai obat herbal terletak pada 3 senyawa alami yaitu thymoquinone (TQ), thymohydroquinone (THQ) dan timol.
Thymoquinone merupakan senyawa kuat aktif yang terdapat di dalam biji jintan hitam. Senyawa ini dikatakan mempunyai efek antikanker. Selain itu, uji laboratorium menunjukkan bahwa thymoquinone dapat secara efektif menghambat pertumbuhan sel limfoma mieloid dan kanker darah.
Beberapa Manfaat Habbatussauda untuk Kesehatan
Salah satu kabar yang beredar mengatakan bahwa manfaat habbatussauda adalah kemampuanya mengatasi asma. Asma dapat menyebabkan penderitanya kesulitan bernapas, hingga batuk-batuk.
Menurut sebuah penelitian, ekstrak jintan hitam ini apabila diminum dapat meredakan batuk dan mengi hingga meningkatkan fungsi paru-paru. Meski manfaat habbatussauda bagus bagi penderita asma, obat herbal ini tidak seefektif teofilin dan salbutamol dalam penanganan penyakit asam.
Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk membuktikan bahwa manfaat habbatussauda bisa digunakan oleh semua penderita asma.
Apakah habbatussauda bisa untuk asam lambung?
Manfaat habbatussauda untuk asam lambung belum teruji secara klinis. Pakar kesehatan mengungkapkan, penggunaan habbatussauda untuk maag atau asam lambung tidak banyak membantu karena gangguan asam lambung akan lebih baik jika menjaga cara diet yang teratur, serta menghindari makanan pedas dan asam. Sementara efek samping habbatussauda bagi penderita maag belum diketahui.
Manfaat Habbatussauda untuk Kesehatan Lainnya
Berikut ini manfaat habbatussauda adalah beberapa manfaat habbatussauda lainnya yang harus Anda ketahui, di antaranya:
1. Mengatasi gejala diabetes
Seperti dijelaskan sebelumnya, thymoquinone adalah senyawa aktif utama yang terkandung dalam habbatussauda. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa injeksi thymoquinone dalam dosis tinggi ke tikus mampu menghentikan perkembangan penyakit diabetes tipe 1.
Senyawa dalam habbatussauda juga diketahui dapat memicu regenerasi parsial bertahap dari sel beta pangkreas, menurunkan lonjakan glukosa serum dan meningkatkan konsentrasi serum insulin.
Bahkan beberapa penelitian lain mengungkapkan, manfaat habbatussauda dipercaya mampu meningkatkan toleransi glukosa seefisien metformin—salah satu obat diabetes tipe 2 yang paling sering diresepkan karena memiliki efek samping yang signifikan.
2. Menurunkan berat badan
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa habbatussauda adalah salah satu solusi alami dalam menurunkan berat badan. Sedangkan tinjauan dan meta-analisis lainnya mengungkapkan hal yang sama di mana suplemen habbatussauda telah terbukti menurunkan berat bedan.
3. Menjaga kesehatan rambut dan kulit
Mengandung sejumlah vitamin A, B dan C bersama dengan mineral seperti seng dan kalsium membuat manfaat habbatussauda dapat digunakan dalam menjaga kesehatan kulit. Sedangkan asam lemak esensial yang ada di dalamnya bermanfaat untuk mengurangi tanda-tanda penuaan kulit sekaligus membantu melembapkan kulit.
Manfaat habbatussauda bagi rambut adalah mengatasi kerontokan akibat alopesia androgenik atau alopecia areata. Hal ini karena kandungan nigellone yang telah dibuktikan para ahli mampu bertindak sebagai antihistamin.
4. Melawan kanker
Manfaat habbatussauda berikutnya adalah kemampuannya mengatasi kanker. Hal ini karena senyawa antioksidan etanol yang diketahui dapat menghambat keganasan sel kanker. Selain itu, kandungan etanol yang ditemukan menghasilkan sekitar 80 persen efek perlindungan terhadap stres oksidatif dalam tubuh.
Perlu diketahui, jika terlalu banyak radikal bebas dalam tubuh dapat membuat tubuh mengalami stres oksidatif, sehingga memicu berbagai macam penyakit kronis dan berbagai kerusakan sel dalam tubuh.
5. Meningkatkan fungsi hati
Senyawa thymoquinone yang terkandung dalam habbatussauda mampu melindungi hati dari kerusakan melalui mekanisme yang berbeda, termasuk penghambatan peroksidasi lipid yang dipicu oleh katalis besi, peningkatkan aktivitas quinone reduktase, tingkat glutathione, peningkatan kadar tiol total, katalase, superoksida dismutase dan glutathione transferase.
6. Meringankan efek Alzheimer
Sebuah penelitian terhadap hewan membuktikan bahwa manfaat habbatussauda mampu meringankan efek penyakit Alzheimer. Penelitian lain menunjukkan bahwa habbatussauda dapat mengembalikan ingatan dan meningkatkan fokus.
7. Meningkatkan kemampuan kognitif
Karena kemampuannya meringankan efek Alzheimer, manfaat habbatussauda lanjutan adalah kemampuannya menghambat Acetylcholinesterase (AChE)—enzim yang memecah Asetilkolin dalam tubuh.
Asetilkolin sendiri merupakan salah satu senyawa paling penting yang diproduksi dalam tubuh karena memiliki peranan bagi fungsi memori otak, mencegah penyakit dari otak dan kelainan saraf.
8. Mengatasi alergi
Manfaat habbatussauda berikutnya adalah kemampuannya mengatasi alergi. Penyakit ini terjadi karena radang pada hidung akibat reaksi alergi. Gejalanya dapat terlihat dari hidung tersumbat, berair, bersin-bersin hingga membengkaknya saluran hidung.
9. Radang sendi
Manfaat habbatussauda dalam bentuk minyak dapat membantu mengobati radang sendi, menurut sebuah studi yang diterbitkan dalam Investigasi Immunologis pada 2016. Untuk penelitian ini, 43 wanita yang mengalami radang sendi ringan hingga sedang mengonsumsi kapsul minyak habbatussauda atau plasebo setiap hari untuk satu bulan.
Hasil studi menunjukkan bahwa pengobatan dengan minyak habbatussauda dapat mengurangi gejala radang sendi.
10. Alergi
Minyak habbatussauda memiliki harapan untuk mengatasi alergi. Dalam sebuah penelitian 2011 yang diterbitkan dalam American Journal of Otolaryngology, minyak habbatussauda dapat mengurangi hidung tersumbat dan gatal-gatal, pilek, dan bersin setelah dua minggu menjalani pengobatan dengan habbatussauda.
Itulah Beberapa Manfaat Habbatussauda yang bisa Anda dapatkan. Meski begitu, hal lain yang perlu diingat adalah semua manfaat habbatusauda untuk lambung, diabetes, kanker dan lain-lain belum didukung oleh bukti ilmiah yang kuat, sehingga masih diperlukan penelitian lanjutan yang lebih komprehensif.